Selasa, 03 Mei 2011

Cara mudah kelola uang anda

Dalam pengelolaan keuangan baik pribadi maupun kelompok bagi sebagian orang mungkin bukanlah hal yang sulit, namun masih banyak juga dari kita  yang merasa kesulitan dalam hal mengatur keuangan sehingga kadang yang terjadi justru selalu mengalami kekurangan setiap bulan, padahal dari segi pemasukan/ penerimaan uang boleh dibilang lebih dari cukup.

Nah pada postingan kali ini aku mau mencoba berbagi sedikit tips tentang cara mengelola keuangan anda dengan MoneyManagerEx sehingga mempermudah anda dalam hal mengontrol pemasukan dan pengeluaran uang anda.

Baiklah kita langsung mulai saja ya…..
Buka program MoneyManagerEx dan akan muncul kotak dialog seperti di bawah ini:


Pilih bahasa yang anda kuasai, dalam hal ini yang aku kuasai adalah bahasa Indonesia jadi aku pilih bahasa Indonesia. Klik Ok. Akan muncul lagi kotak dialog seperti di bawah ini:
Klik tombol Buat Data Keuangan Baru.


Pada kotak dialog di atas, silahkan anda tentukan tempat penyimpanan datanya dan nama filenya. Tunggu sampai proses membuka file selesai. 


Akan muncuk kotak dialog Panduan Membuat Data Keuangan baru. Klik Next


Karena mata uang yang kita pakai adalah rupiah, maka perlu disetting dulu mata uangannya.  Dengan cara klik tombol Pilih mata uang --> Add --> Rp:


Nah sekarang symbol Rp sudah muncul dalam kotak Pengelolaan Mata Uang. Klik Select:

Berikutnya, masukkan nama pengguna dan klik tombol Finish:


Tahap berikutnya adalah panduan penambahan rekening. Klik Next

Masukkan nama Bank tempat anda melakukan transaksi. Dalam contoh kali ini aku pakai contoh Bank Mandiri. Klik Next.

Pada kotak dialog yang muncul, klik Finish.

Setelah tombol Finish anda klik, akan muncul lagi kotak dialog seperti di bawah ini:

Nah silahkan anda masukkan data-data anda. Pada contoh kali ini aku sengaja tidak memasukan beberapa data karena alasan privasi.

Nah akan muncul tampilan seperti di bawah ini:


Dari gambar di atas bisa anda perhatikan bahwa masih belum ada data-datanya. Nah untuk mulai memasukan datanya, silahkan klik tulisan Bank Mandiri yang berwarna biru. Akan muncul tampilan seperti di bawah ini. Klik new untuk memulainya:

 
Silahkan anda isi tipe transaksinya, dll. Perhatikan contoh di bawah ini :


Dari contoh di atas, tipe transaksinya adalah penerimaan dari Kantor. Kategori terserah anda dari bidang apa anda memperoleh pembayaran. Jangan sampai lupa nomor dan tanggal. Kemudian dalam penulisan jumlah uang perlu anda perhatikan bahwa untuk memasukan jumlah  3 juta harus di ketik 3,000,000.00 bukan 3.000.000. Setelah selesai silahkan klik tombol simpan data. Berikut ini adalah tampilan dari laporan pertama yang kita buat :


Untuk menambahkan laporan yang lain, caranya sama dengan langkah di atas yang di awali dengan klik tombol New. Berikut ini contoh yang aku mau tambahkan adalah keperluan bahan makanan.


Cara yang sama kita lakukan untuk tipe transaksi dan keperluan lainnya. Berikut ini adalah contoh beberapa tipe transaksi dan kebutuhan yang aku buat:


Dari laporan di atas jelas telihat bahwa saldo di rekening Bank Mandiri aku sisa 475 ribu. Nah mungkin sampai di sini anda bertanya bagaimana kalau anda mempunyai beberapa rekening  yang juga dipakai untuk bertransaksi setiap bulannya? Baiklah langkah pertama yang harus kita buat adalah tambahkan dulu data-data rekeningnya dengan cara klik rekening ---> rekening baru: 


Pada kotak dialog yang muncul, tambahkan lagi nama Bank, kemudian klik Next. (Pada contoh ini aku pakai Bank Papua).

 
Masukan lagi data-data bank-nya. Hilangkan tanda centangnya jika anda jarang bertransaksi lewat bank ini:


Berikut ini adalah laporan keseluruhannya :


Nah sampai di sini sebenarnya sudah selesai …..tapi ……eeeeeeee…. Kok simbolnya masih $ bukan Rp ya ????!!!!??
Oh iya lupa lagi kan? Baiklah ini caranya merubah symbol $ menjadi Rp. Klik gambar $ pada program ini:


Nah silahkan pilih Rp ---> Edit ---> Masukkan dulu datanya ----> Update



Dan …………. Taraaaaaaaaaaaa….. selesai deh …….
Oh iya di bawah ini aku berikan beberapa contoh laporan yang disediakan oleh program ini:
Laporan ringkasan Rekening:


Laporan Pengeluaran Uang: 


Aduhhhhh kebanyakan jalan-jalan neh……. ^_^

Laporan Penerimaan Uang:


Nah ini dia, penerimaan hanya daru satu bidang saja. Dengan begini memacu kita untuk lebih kreatif dan bisa menghasilkan dari bidang-bidang yang lain. Laporan Penerimaan & Pengeluaran. Karena bulan ini transaksinya hanya lewat Bank Mandiri sehingga itu saja yang ditampilkan: 


Baiklah itu sedikit tips dari aku, mudah-mudahan bisa bermanfaat bagi siapa saja. Buat saran dan kritik yang membangun sangat aku harapkan untuk lebih maju lagi karena aku sendiri bukan orang ekonomi atau manajemen yang betul-betul ahli dalam hal ini sehingga mungkin masih banyak kekurangan yang teman-teman temui dalam postingan kali ini.

Yang terakhir, bagi siapa saja yang mau mencoba program ini silahkan download pada link di bawah ini:

0 comments:

Posting Komentar