Jumat, 31 Agustus 2018

Software keren pembuat Quiz

Software gratis ini sangat cocok sekali digunakan di dunia pendidikan karena dapat memberikan alternatif lain kepada pendidik dalam membuat soal - soalnya. Jika selama ini mungkin cara yang digunakan masih konvensional, tidak ada salahnya jika mencoba software ini dalam membuat soal karena pastinya akan lebih bervariasi dan lebih menarik serta tidak membosankan bagi peserta didik.
Berikut ini tampilan softwarenya :


Kalau dilihat dari namanya sih cukup aneh juga tetapi mari kita lihat fitur yang ditawakan oleh software ini :

  1. JQuiz, untuk membuat sebuah kuis, dengan menyediakan pertanyaan dan jawaban. Pertanyaan bisa terdiri dari empat jenis, seperti pilihan ganda atau jawaban singkat. Berbagai opsi disertakan dalam fitur ini, seperti adanya fitur untuk menambahkan tanggapan terhadap jawaban pengguna kuis.
  2. jCloze, untuk membuat aplikasi yang menyediakan tulisan dan bagian yang harus dilengkapi. Setiap bagian yang harus dilengkapi bisa disediakan opsi jawaban benar yang lebih dari satu, termasuk memberikan petunjuk untuk mendapatkan jawaban yang tepat.
  3. jCross, untuk membuat sebuah Teka Teki Silang (TTS). Pengguna bisa memilih dari berbagai opsi yang disediakan, menuliskan daftar jawaban dan pertanyaan, selanjutnya bentuk tabel atau tempat jawaban akan otomatis dihasilkan oleh program.
  4. JMix, untuk membuat latihan menulis dari kata atau kalimat acak. Pembuatnya bisa memasukan banyak jawaban yang benar, sehingga dari kata-kata acak bisa dibuat berbagai kalimat yang benar.
  5. JMatch, untuk membuat program mencocokkan bagian kiri dan kanan. Atau bisa juga untuk latihan mengurutkan sebuah pertanyaan-pertanyaan atau jawaban. Tidak hanya tulisan, tetapi bisa juga memasukkan gambar kedalamnya.
Berikut ini contoh soal  yang coba saya buat menggunakan Hot Potatoes (Pilihan Ganda)


Setelah selesai, tinggal dieksport ke HTML dan siap digunakan. Anda juga dapat mengonlinekannya sehingga peserta didik juga bisa belajar dari mana saja. Berikut ini contoh soal yang sudah saya ekspot jadi HTML :


Nah semoga info software gratis ini dapat bermanfaat bagi Anda ya n bagi yang mau coba software ini, silahkan klik pada tombol download di bawah ini :




Related Posts:

  • Aplikasi latihan perkalian untuk Anak Normal 0 false false false EN-US X-NONE X-NONE … Read More
  • RPP & SILABUS SMPWalaupun saat ini sudah sangat banyak RPP atau Silabus SMP yang dishare di internet namun kali ini aku juga mau membagikan RPP dan Silabus SMP dari kelas VII sampai kelas IX, khususnya bagi Guru-Guru SMP yang menggunakan buku… Read More
  • Molecular Weight CalculatorDengan software ini, baik mahasiswa, guru, ilmuwan ataupun praktisi kimia akan dengan mudah mengetahui bobot molekul atom/molekul dan mengkalkulasi massa molar. Berikut ini contohnya:Untuk mengkalkulasi H2SO4, anda hanya pe… Read More
  • Mewarnai v1 PortableKalau beberapa waktu lalu aku pernah share tentang program sejenis ini yaitu IColor Toons  dan Agil's Cloloring Book  maka pada postingan kali ini adalah giliran program Mewarnai v1 Portable yang aku share. Berikut … Read More
  • Periodic TableBicara tentang tabel periodik unsur pasti sudah tidak asing bagi kita semua yang pernah ketemu yang namanya pelajaran Kimia. Nah kalau biasanya kita belajar dari buku maka kali ini saya akan berikan programnya. Berikut ini ta… Read More

0 comments:

Posting Komentar